Latest Updates

Survei: Mayoritas Muslim Dunia Ingin Menerapkan Syariah

sumber gambar: onislam.net
Berita Internasional-Mayoritas besar Muslim di seluruh dunia menginginkan penerapan Syariah sebagai hukum resmi di negara mereka, tetapi berbeda pada tingkat implementasi, demikian hasil survei yang dilakukan secara global di 39 negara.

"Orang-orang Islam tidak memiliki pandangan sama terhadap semua aspek syariah, dan kebanyakan dari mereka juga percaya syariah tidak harus diterapkan untuk non-Muslim," demikian hasil survei oleh Pew Forum tentang Agama dan Kehidupan Publik yang dikutip Akbarnews.com dari laman  Onislam, Rabu (1/5).

Survei yang berjudul "Dunia Muslim: Agama, Politik dan Masyarakat" ini menunjukkan bahwa mayoritas Muslim di seluruh dunia mendukung penerapan syariah sebagai hukum resmi di negara mereka.


Disebutkan juga bahwa kaum muslimin di Timur Tengah, Afrika Utara, sub-Sahara Afrika, Asia Selatan dan Asia Tenggara memberi dukungan yang kuat untuk penerapan Syariah. Penerapan Syariah memiliki dukungan sebanyak 74% di Mesir, 72% di Indonesia, 71% di Nigeria, 89% di wilayah Palestina dan 99% di Afghanistan.

Selain itu, jajak pendapat yang melibatkan 38.000 responden di 39 negara ini juga  menunjukkan  umat Islam merasa paling nyaman dengan menggunakan Syariah di wilayah domestik.

Amaney Jamal, seorang ilmuwan politik Universitas Princeton yang menjadi penasihat khusus untuk proyek itu, mengatakan umat Islam di masyarakat miskin dan represif cenderung mengidentifikasi syariah dengan nilai-nilai dasar Islam seperti kesetaraan dan keadilan sosial.

"Dalam masyarakat tersebut, Anda akan melihat dukungan yang signifikan untuk  Syariah, " katanya kepada wartawan.


0 Response to "Survei: Mayoritas Muslim Dunia Ingin Menerapkan Syariah"

Posting Komentar